Jumat, 17 Oktober 2014

Materi 2 Pengantar Ilmu Antropologi

MATERI KULIAH 2 PENGANTAR ILMU ANTROPOLOGI


Hafiz Elfiansya Parawu, ST. M.Si.


1.  Masyarakat
Kehidupan Kolektif dan Definisi Masyarakat
Bukan hanya manusia saja, tetapi juga banyak jenis makhluk hidup lain yang hidup berkelompok bersama individu-individu sejenisnya.
Ketika hidup berkelompok tentu saja memerlukan suatu pergaulan.
Ada 2 (dua) asas pergaulan, yaitu:
1.    Asas egoisme, mendahulukan kepentingan sendiri di atas kepentingan orang lain. Sikap egois inilah yang dapat membuat makhluk menjadi kuat sehingga ia dapat bertahan hidup
2.    Asas altruisme, hidup berbakti untuk kepentingan individu lain. Makhluk kolektif mampu mengembangkan hubungan saling bantu membantu dan kerjasama yang serasi, sehingga mereka mampu menjadi kuat dan mampu mempertahankan hidupnya
Perbedaan pokok antara kehidupan kolektif hewan dan manusia, yaitu bahwa sistem pembagian kerja, kerjasama, dan komunikasi dalam kehidupan kolektif hewan bersifat naluri, sedang pada manusia tidak. Otak manusia telah berevolusi mengembangkan kemampuan akalnya, sehingga ia mampu membayangkan dirinya maupun peristiwa-peristiwa yang mungkin menimpanya, dan menentukan pilihannya di antara berbagai alternatif dalam tingkahlakunya untuk mencapai pendayagunaan yang optimal dalam mempertahankan hidupnya.
Kesatuan kolektif manusia disebut masyarakat. Masyarakat (dalam bahasa Inggris disebut society – berasal dari bahasa Latin socius) berasal dari bahasa Arab syaraka, yang artinya “ikut serta atau berperanserta”. Masyarakat adalah kesatuan hidup manusia secara luas yang berinteraksi sesuai dengan sistem adat istiadat tertentu yang sifatnya berkesinambungan dan terikat oleh suatu rasa identitas bersama.
Kesatuan-Kesatuan Khusus dalam Masyarakat
§  Komunitas adalah kesatuan hidup manusia yang lebih khusus dan memiliki ikatan lokasi dan kesadaran wilayah
§  Kategori sosial  adalah kesatuan hidup manusia yang terjadi karena adanya suatu ciri-ciri obyektif yang dapat dikenakan pada para warga atau anggotanya
§  Golongan sosial adalah kesatuan hidup manusia yang terikat suatu sistem nilai, norma, atau adat istiadat tertentu dan mendapat respons atau penilaian dari pihak luar
§  Kelompok adalah kesatuan hidup manusia dalam organisasi yang memiliki pemimpin berdasarkan wibawa/ kharisma dan bersifat personal
§  Perkumpulan adalah kesatuan hidup manusia dalam organisasi yang memiliki pemimpin berdasarkan wewenang dan hukum serta berasasguna
unsur-Unsur Masyarakat
Dalam menganalisa suatu masyarakat, seorang peneliti merinci kehidupan masyarakat tersebut ke dalam unsur-unsurnya, yaitu:        1. Pranata sosial
Pranata sosial adalah sistem pola-pola resmi/ norma-norma khusus yang dianut suatu masyarakat guna menata segala tindakan dan kegiatan berinteraksi dalam kehidupan bermasyarakat
2.  Kedudukan/ status sosial
Posisi/ kedudukan khusus dalam kehidupan bermasyarakat
3.  Peranan sosial
Tingkah laku seseorang yang memerankan suatu kedudukan sosial tertentu
Struktur Sosial
Struktur sosial merupakan kerangka yang dapat menggambarkan  berbagai keterkaitan antara unsur-unsur masyarakat dengan tipe masyarakatnya
Konsep struktur sosial pertama kali dikembangkan oleh pakar Antropologi Inggris, A. R. Radcliffe-Brown pada tahun 1922, yang meneliti penduduk Kepulauan Andaman di Teluk Bengali sebelah Utara Sumatera.
Metode yang paling umum dalam melakukan analisa struktur sosial adalah dengan melakukan pencarian hubungan kekerabatan. Dalam suatu masyarakat lokal, kehidupan kekerabatan merupakan suatu sistem yang biasanya sangat ketat dan memengaruhi lapangan kehidupan yang cukup luas, sehingga menyangkut banyak sektor kehidupan masyarakat.



DISKUSI KELOMPOK
JUDUL MAKALAH:
KLP I    : KEHIDUPAN KOLEKTIF HEWAN DAN MANUSIA
KLP II   : MASYARAKAT DAN KESATUAN-KESATUAN KHUSUS DALAM
              MASYARAKAT
KLP III  : UNSUR-UNSUR MASYARAKAT
KLP IV          : STRUKTUR SOSIAL

Tidak ada komentar:

Posting Komentar