Kamis, 09 Oktober 2014

Pragmatisme Partai Politik Menjelang Pelantikan Jokowi-JK

Buah Pikir seorang Rakyat
Jum'at, 10 Oktober 2014

PRAGMATISME PARTAI POLITIK 

MENJELANG PELANTIKAN JOKOWI-JK


Hafiz Elfiansya Parawu



Satu atau beberapa dari 6 (enam) partai yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih (KMP) saat ini, yakni: Partai Gerindra, PAN, Golkar, PKS, PPP, dan PBB, tidak menutup kemungkinan akan merapat ke Koalisi Indonesia Hebat (KIH) menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI terpilih, Jokowi-JK, yang insyaAllah akan dilangsungkan pada tanggal 20 Oktober 2014 mendatang.
Apakah ini sebuah gambaran akan sikap pragmatisme partai politik menjelang pelantikan Jokowi-JK?. Sah saja bila kita katakan ini adalah bentuk sikap pragmatisme dari beberapa partai politik yang tergabung dalam KMP pimpinan Prabowo, karena tentunya setiap partai politik ingin memperbarui posisi politiknya agar bisa bercokol pada posisi yang strategis dan dekat dengan pihak penguasa. Namun, sah-sah juga kalau dikatakan bahwa hal ini bukanlah gambaran sikap pragmatisme dari beberapa partai politik yang tergabung dalam KMP, dikarenakan hal ini tentu saja sangat lumrah terjadi mengingat dinamika politik itu "bermanuver" dengan begitu dinamisnya.  
Bersikap pragmatis atau tidak, yang terpenting adalah nantinya mereka melakukan segala kegiatan politiknya semata untuk kepentingan kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia, dan mereka tetap mengedepankan kepentingan bangsa ini di atas kepentingan pribadi dan partai politik mereka.

1 komentar:

  1. The Casino Directory | JtmHub
    The Casino Directory is a complete https://octcasino.com/ directory for herzamanindir casino and sportsbook 출장안마 operators in sol.edu.kg Ireland and Portugal. Jtm's comprehensive directory provides you with more than 1xbet app 150

    BalasHapus